TEMPO Interaktif, Madiun – Setelah sukses menggelar seri I hingga III ajang balapan Surya 12 Motoriders Powercross 7 Championship Series 2010 seri IV berlanjut di Kota Madiun, Jawa Timur. Ajang motor cross yang diikuti crosser nasional dan mancanegara ini akan digelar di sirkuit Njoyo, Kelurahan Oro-Oro Ombo, Kecamatan Kartoharjo, Sabtu (23/10).

Dalam seri IV kali ini dipastikan ada empat crosser dari Australia yang akan berlaga. “Untuk seri ke-IV ini kami pilih Kota Madiun karena beberapa faktor diantaranya faktor sponsor dan animo masyarakat Madiun yang cukup tinggi terhadap ajang balap motor,” kata Pimpinan Perlombaan Dira Sulanjana, Jum’at (22/10).

Menurut Dira, kejuaraan ini memiliki standar internasional dan mendapat lisensi dari Federation International Motorcycle (FIM). Sirkuti dalam perlombaan ini dibangun oleh desainer sirkuit terkenal dari Australia, Adam Thomas Blackwell. “Standar sirkuit kita sudah internasional dan kami harapkan sirkuit ini tidak dibongkar lagi sehingga bisa digunakan oleh crosser lokal untuk berlatih dan bisa mencetak crosser handal,” katanya.

Dalam kejuaraan ini akan dipertandingkan beberapa kelas yakni Kelas 125 CC (Prolite), Kelas 85 CC (Junior), Kelas 125 CC Grade C, Kelas 125 CC Executive, Kelas 125 CC Expro. Selain itu juga dilombakan Kelas 50 CC dan 65 CC bagi pemula. Selain diikuti crosser internasional, ajang ini juga diikuti puluhan crosser nasional dan lokal.

Setelah seri ke IV ini, kejuaraan akan dilanjutkan dengan gelaran Seri V di Malang, Seri VI di Banyuwangi dan Seri VII di Denpasar, Bali, berbarengan dengan kejuaraan dunia Freestyle yang menghadirkan freestyler dari Eropa dan Amerika. Sebelumnya, Seri I digelar di Tegal, Seri II di Solo, dan Seri III di Tasikmalaya.

Selain lomba, ajang motorscross ini juga memberikan suguhan aksi freestyle dari tiga freestyler asal Selandia Baru dan Australia. Penonton juga akan dihibur penampilan grup musik Superman Is Dead (SID).

ISHOMUDDIN

Bagikan Berita